banyak memberi banyak menerima

banyak memberi banyak menerima

Selasa, 25 November 2025

Kendalikan Pikiran Raih Kesuksesan

 Ibarat cuaca buruk dibawah awan, belum tentu buruk diatas awan..


Begitu juga Manusia menurut riset memiliki 60.000-80.000 pikiran sehari.

Namun hanya satu pikiran di satu waktu, berganti melintas dengan cepat. 

Kadang negatif, kadang positif berganti-ganti..


Hebatnya pikiran ini bisa pengaruhi perasaan yang kemudian lahirkan tindakan..


Pikiran positif hasilkan perasaan optimis, tenang, semangat, happy, yang akhirnya lahir tindakan yang produktif.


Sebaliknya pikiran negatif hasilkan perasaan marah, takut, benci, dll yang juga lahirkan tindakan yang sama buruknya.


Jadi berpikirlah yang positif dimana selain lebih produktif juga hasilkan hormon yang bisa minimalisir stres membawa pada ketenangan jiwa.


Salam Sukses Berkah Berlimpah!


Selasa, 18 November 2025

Syukur

 Sungguh indah bila harapan menjadi nyata.

Berbagai impian terpampang di depan mata.


Namun kadang realita tak seindah mimpi.

Banyak kecewa datang ke diri.

Sampai api semangat menjadi mati.


Maka..

Bermimpilah dalam hidup.

Jangan hidup dalam mimpi.


Syukuri setiap anugrah Ilahi.

Bahwa hidup indah bagai mimpi.


Janji-Nya, hamba yang pandai bersyukur

Niscaya kan ditambah nikmat


Jadi..

Lihatlah dunia kebawah.

Dan Lihatlah akhirat keatas.

Supaya pandai bersyukur..

Senin, 17 November 2025

Hikmah



Alhamdulillah banyak sekali mendapat hikmah dari pelajaran hidup orang lain. Inilah diantara faedah silahukhuwah bertemu dengan teman-teman yang bijaksana.


Sebagaimana kisah teman yang seketika berubah pandangan hidupnya setelah mengalami sakit yang berhubungan dengan syaraf. 


Harus berjuang melawan sakitnya tidak bisa berjalan sampai harus gunakan kursi roda selama berbulan-bulan. 


Bahkan perjuangan tidak berhenti disitu, untuk bisa tidur rebahan pun tidak bisa, alhasil tidur malam hanya bisa sambil duduk tertunduk. Subhanallah..


Cerita teman yang lain pun serupa, melihat sang ayah yang terkena stroke bagian tenggorokan, membuat tidak bisa menelan makan dan minuman. Akhirnya harus menggunakan selang untuk membantu asupan.


Ya Allah.. nikmat mana lagi yang kita dustakan. 


Diberi kesehatan tubuh yang berfungsi sempurna, belum lagi  berbagai kemudahan, rezeki, dll yang sangat banyakkk sekali kenikmatan namun tidak kita sadari.


Itulah Hikmah.. 


Hikmah bisa didapatkan dari pelajaran hidup orang lain, merupakan bentuk kecerdasan untuk belajar dari pengalaman tanpa harus mengalaminya sendiri. 


Mengambil hikmah dari orang lain dapat membantu meningkatkan ketahanan mental, memupuk kebijaksanaan, dan menghindari kesalahan serupa bila berupa tindakan.


Jika kita terus melihat ke atas, kita akan menemukan diri dalam “kekecewaan” dan tenggelam dalam rasa kurang yang berlebihan.


Tundukkan kepala, lihatlah ke bawah, untuk sepenggal rasa syukur. Dan akan paham bahwa kita masih sangat berkelimpahan.


Allah SWT berfirman, ‘’Dan, Dia telah memberikanmu (keperluanmu) dan segala apa yang kamu mohonkan kepadanya. Dan, jika kamu menghitung nikmat Allah, tidaklah dapat kamu menghinggakannya. Sesungguhnya, manusia itu sangat zalim dan sangat mengingkari (nikmat Allah).’’ (QS Ibrahim [14]: 34).  


Pict : MUSLIMPRENEUR FORUM 2025


Selasa, 07 Oktober 2025

Rahasia Sukses Dunia dan Akhirat

 RAHASIA SUKSES HIDUP DUNIA DAN AKHIRAT


Manusia yang cerdas menurut Imam Ghazali adalah yang berpikir jangka panjang, segala perilakunya dipikirkan untuk dampak jangka panjang.


3 Level KECERDASAN MANUSIA 

Level 1 :  PRAGMATIS 

PERILAKUNYA atas dampak jangka pendek. Yaitu yang dapat terindera,dapat dlihat,dirasakan,dinikmati segera. Inilah orang pragmatis yang hanya berpikir pendek, instan dan tidak mau bersusah payah, bahkan halalkan segala cara asal dapat yang diinginkan. Takarannya adalah asas manfaat saja.Yaitu apa untungnya buat saya ?

Bisa berupa untung materi (harta) atau non materi (kedudukan, status, perasaan)


Level 2 : VISIONER

 BERTINDAK atas dampak jangka panjang, mereka orang-orang yang sukses hidup, mereka mau bersusah payah berjuang. Pemikirannya jauh kedepan,namun hanya sebatas untuk tujuan dunia,terkadang juga tidak begitu peduli untuk urusan akhirat, masih setengah-setengah.Belum benar-benar belajar tentang agama & menjalankan syariat secara menyeluruh (kaafah). 


Level 3 : VISI AKHIRAT

BERPERILAKU atas dasar dampak jangka panjang sekali (akhirat),mereka adalah yang berhasil sukses dunia & akhirat. 


Setiap perbuatan untuk keridhoan Allah SWT semata. Berbisnis, bekerja, berumah tangga, belajar, menuntut ilmu, bahkan ketika makan dan minum diniatkan untuk Keridhoan Allah SWT semata. Bukan kepada yang lain / ridho makhluk.


Semua perilakunya berdasar pada panduan kehidupan AlQuran & Hadits,sangat berhati-hari dalam berperilaku,  karena memikirkan dampaknya jauh sampai hari penghisaban kelak.


Metode berpikir Tipe ketiga ini pertama lihat dulu apakah SESUATU akan berdampak jangka panjang sekali (akhirat),baru dampak jangka panjang & terakhir jangka pendek.


Visi mereka sangat besar inilah yg memunculkan generasi hebat di zaman sahabat,merubah peta dunia dalam waktu singkat.


Itulah kenapa Imam Gozali bilang semakin panjang berpikirnya,semakin cerdaslah orang itu. BERPIKIR melampaui rata2 kebanyakan manusia.


Sebaliknya orang yang berpikir pendek sebagai orang bodoh, karena akal dikalahkan hawa nafsunya.



“…Barangsiapa menghendaki pahala dunia, niscaya Kami berikan kepadanya pahala dunia itu, dan barang siapa menghendaki pahala akhirat, Kami berikan kepadanya pahala akhirat itu. Dan kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur.” (Al Imraan [3]: 145)



Selasa, 09 September 2025

Sajak Lautan

 Sajak Lautan


Birunya langit dan lautan

Sungguh indah mengagumkan


Luas membentang

Berbatas garis lurus nan panjang


Seakan langit dan lautan

Menyatu penuh kesatuan 


Demikianlah kehidupan

Walau sama-sama kebiruan

Namun ada batas yang memisahkan


Bukannya tak inginkan

Tapi karena Allah yang tetapkan


Tugas kita hanya memadu padankan 

Yakinlah..Pasti ada kebaikan


Dibutuhkan ilmu dan kedewasaan

Supaya berpadu penuh keindahan


Jangan hilang harapan 

Karena Allah Sang Pemilik kehidupan

(Kulonprogo, 9 September 2025)



Selasa, 02 September 2025

Sukses Dunia Akhirat

 


SUKSES DUNIA AKHIRAT


Saat mengisi kajian Dengan materi Hidup Berkah Berlimpah di sebuah kota, satu hal yang saya tekankan “Menjadi sukses di dunia itu sudah biasa, tapi kalau bisa sukses dunia dan akhirat itu baru luar biasa.”


Kita bisa melihat fenomena KETIMPANGAN SOSIAL yang demikian curam, menunjukkan ada yang salah dengan pengelolaan negeri ini.


Bagaimana tidak, banyak pejabat dalam waktu singkat kekayaannya meloncat fantastis, menjadi puluhan bahkan ratusan milyar.


Pertanyaannya bisnis sampingan apa yang bisa disambi hingga sedemikian hebatnya ?


Sementara saya merasakan sekali betapa tidak mudahnya membangun bisnis dari nol. Butuh perjuangan yg luar biasa dari waktu, tenaga, dan pikiran.


Jangan sampai kekayaan dunia berlimpah ruah tapi tidak berkah. Supaya jadi berkah dibutuhkan ilmu muamalah.


Sejatinya seorang muslim tidak silau dengan dunia, namun bukan berarti hidup apa adanya, tiada daya.


Justru muslim yg kuat lebih disukai Allah SWT , ketimbang yang lemah. Tentunya kekuatan yg didapat dengan cara yang diridhoi-Nya.


Salam Sukses Berkah Berlimpah!



Sabtu, 23 Agustus 2025

Kecerdasan Spiritual

 


Beberapa hari lalu mengisi di Novotel Suites untuk Para Calon Pensiunan. 


Seperti biasa materi dimulai tentang bagaimana perjalanan bisnis Simply Group yang saya rintis sejak kuliah.


Diawali dari gang kecil dengan modal 1 mesin cuci, hingga akhirnya Biidznillah bisa buka ratusan cabang laundry, hotel, villa, home stay di ratusan kota di Indonesia dari Aceh sampai Papua. MashaAllah.. 


Saya katakan, Satu hal kunci kesuksesan hidup dalam hal apapun adalah KECERDASAN SPIRITUAL. 


Ketika cerdas secara spiritual terlebih sebagai seorang muslim, maka jadikan standar syariat / aturan Allah sebagai panduan.


Juga tentunya dengan jalankan sunatullah secara maksimal. Seperti membangun Great Team, Great System dan Great Strategy. 


InshaAllah kemudahan-keberkahan akan turun dari langit dan bumi.


SALAM SUKSES BERKAH BERLIMPAH!