Abu Bakar Ash Shiddiq berkata:
“Ada tiga hal yang tidak dapat dicapai
dengan tiga hal :
(1.) Kaya tidak dapat dicapai dengan khayalan.
(2.) Keremajaan tidak dapat dicapai
dengan bersemir.
(3.) Kesehatan tidak dapat dicapai
dengan obat-obatan semata.”
(Kitab Nashaihul ‘Ibad, Syekh Nawawi Al-Bantani)
_____
Sungguh dalam maknanya bahwa segala hal butuh pengorbanan. Kecukupan materi butuh pengorbanan berupa usaha,doa,tawakal dan ketaatan kepada syariat.
Keremajaan tidak dapat dicapai hanya dari penampilan, maka manfaatkanlah waktu sebaik mungkin agar tidak menyesal kelak.
Kesehatan butuh dirawat dengan asupan gizi makanan tidak kurang atau berlebih, berpuasa dan olahraga.
Salam Sukses Berkah Berlimpah!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar